Senin, 23 September 2013

Tidak Ada Piring dan Gelas di Kafe Unik Ini

 

Kafe dengan tema unik memiliki daya tarik tersendiri sehingga banyak ditiru dengan ide semenarik mungkin. Salah satunya kafe Jar Bar yang ada di Kiev, Ukraina. Di sana tidak ada piring maupun gelas untuk menyajikan hidangan.

Di kafe ini semua hidangan disajikan dalam gelas toples acar. Tak hanya sajian makanan dan minuman, semua properti serta hiasan di dalam kafe juga memakai bentuk toples acar. Uniknya, di pintu masuk dijelaskan bahwa botol, gelas, mangkok, cangkir dan perangkat makan pada umumnya tidak boleh dibawa masuk.

Pihak Jar Bar mengklaim dirinya sebagai satu-satunya kafe di dunia yang menggunakan toples sebagai wadah untuk setiap menu. Pelanggan bisa menikmati segala jenis hidangan mulai dari sup hingga es krim dari dalam toples berbagi ukuran. Alhasil pelanggan bisa langsung membawa pulang toples itu tanpa dipindah tempat jika tidak habis dimakan.

Pemilihan toples acar didasari dari pengalaman masa kecil yang biasanya langsung mencolek makanan dari dalam toples. Kenangan itulah yang ingin ditawarkan Jar Bar ketika pelanggan makan di tempatnya. Kini kafe tersebut makin populer dan pendirinya berencana membuka cabang di tempat lain. (wk/mr)

0 komentar:

Posting Komentar

lazada indonesia