Sabtu, 28 September 2013

Cakar Kucing Ternyata Bisa Buka Finger Print di iPhone 5S

 
San Francisco: Produk Apple terbaru telah menyematkan fitur keamanan sensor sidik jari yang dinamakan TouchID pada varian terbaru di iPhone 5S.
Sebagai sebuah teknologi baru yang digadang-gadang bakal menjadi tren di pasar perangkat mobile masa depan, fitur kemanan berbasis sensor sidik jari milik Apple ini tentunya memiliki sejumlah keunggulan.

Namun, di balik berbagai keunggulan kemanan yang difasilitasi oleh jenis iPhone terbaru itu, salah satu video yang diupload pada situs www.mashable.com menayangkan video yang berisikan sebuah cakar kucing dapat membuka fitur keamanan finger print tersebut.

Dalam video tersebut ditayangkan bahwa sebuah cakar kucing yang dipegang oleh seseorang itu dapat membuka fitur keamanan finger print yang terdapat dalam iPhone 5s tersebut.

Setelah kejadian yang sudah tersebar di seluruh dunia tersebut, pihak Apple belum mau menanggapi permintaan komentar terkait jebolnya Touch ID di iPhone 5S itu.

0 komentar:

Posting Komentar

lazada indonesia