Ilustrasi |
Merokok bisa dibilang kebiasaan yang mahal. Untuk membeli satu bungkus rokok, biasanya harus mengeluarkan uang belasan ribu rupiah. Namun uang yang keluar akan lebih banyak jika merokok dengan "Shine Papers", sebuah produk kertas untuk membungkus tembakau.
Kertas pembungkus ini, bukan seperti kertas rokok pada umumnya. Shine
Papers terbuat dari emas 24 karat. Merokok dengan kertas emas ini
sedang jadi tren di kalangan kaum kaya di Amerika Serikat. Mereka
ternyata punya banyak cara untuk 'membakar uang'.
Produk unik ini diciptakan oleh Dave D. Sampai sekarang baru
dipasarkan di Charleston, South Carolina dan Las Vegas. Menurut Dave,
produknya cukup banyak peminat meskipun ia tak menyarankan untuk
menggunakannya setiap hari, karena harganya yang cukup mahal.
Untuk satu kemasan kecil, harganya US $65 atau sekitar Rp 753.000.
Dave mengungkap kalau sensasi merokok menggunaka kertas emas tersebut
akan sangat berbeda dari rokok biasa. Meskipun begitu sampai saat ini,
belum diketahui secara jelas efek kesehatan merokok dengan kertas emas
ini.
Sumber:Daily Mail
0 komentar:
Posting Komentar